Sabtu, 12 Februari 2011

Arus Elektron Dalam Batere

Bila lampu senter tidak menyala lagi, belum tentu baterenya habis . Jika dipanasi, lampunya akan menyala sebentar. Mengapa?
Kemasan batere yang dibuat dari seng terpengaruh secara kimiawi oleh larutan amonium klorida. Pengaruhnya ialah, pada seng terjadi kelebihan elektorn, sedangkan dalam batang arang yang ada dalam batu kawi terjadi kekurangan elektron. Bila lampu pijarnya dihubungkan antara kedua itu,akan mengalir elektron dari seng ke batang arang. Kawatnya akan pijar selama cukup banyak elektron mengalir melaluinya. Jika batere itu sudah tua, proses kimia akan menjadi lambat dan arus elektron begitu lemah, hingga kawat lampu itu tidak berpijar lagi. Pemanasan akan mempercepat proses kimia, yang akan berakhir, bila seng itu sama sekali berubah menjadi bubuk putih seng klorida.

RAHASIA SEHARI- HARI DAN DASAR- DASAR PENGETAHUAN

GADISKOST.COM

ARTIKEL POPULER

Arsip Blog

Entri Populer